Rabu, 28 April 2010

Pengenalan wajan bolic

Wajan Bolic merupakan sebuah antena wifi yang pertama kali diperkenalkan secara konsep oleh Onno W. Purbo. Dengan menggunakan antena ini seseorang dapat mengakses internet dengan cepat dan murah. Konsep wajan bolic ini juga dikembangkan oleh pak Gunadi, yang dikenal dengan nama wajan bolic e-goen.
Wajan bolic e-gon menjadi andalan utama mereka yang ingin membangun RT/RW-net atau wireless internet murah di rumahnya. Hanya dengan modal Rp.300-350.000. Bahan - bahan yang di gunakan untuk membuat antena ini yaitu :

wajan/tutup panci, pralon (pipa plastik), aluminium foil atau lakban aluminium, USB Wi-Fi Adapter, dan kabel UTP (kabel untuk perpanjangan USB)

. USB Wi-Fi Adapter yang saat ini paling populer atau paling banyak digunakan orang dalam pembuatan antena wifi wajan bolik adalah USB WI-FI ADAPTER TP-LINK TL-WN322G. Karena selain memiliki tingkat sensitifitas yang tinggi, usb ini juga termasuk murah.


Sumber dari :

http://tongkonanku.blogspot.com/2009/07/antena-wifi-wajan-bolik-alnect-komputer.html

http://opensource.telkomspeedy.com/wiki/index.php/Wajanbolic


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank's to visit my blog's